Pembiasaan Hidup Sehat dan Bersih sebagai Gaya Hidup Sehari-hari

Diubah pada 16 Agustus 2024

image

Karangjati, Kalijambe, Sragen (13/07/2024) – Desa Karangjati merupakan salah satu desa di Kabupaten Sragen yang kaya akan potensi dan kental dengan budaya. Namun, seperti halnya desa lain, tantangan dalam pembiasaan hidup sehat dan bersih masih menjadi PR yang memerlukan perhatian serius. Hal tersebut berlaku di semua usia terutama remaja, yang merupakan masa transisi dan pembentukan kebiasaan hidup. Dalam menjawab tantangan tersebut, tim KKN dari Universitas Diponegoro melaksanakan program “Pembiasaan Hidup Sehat dan Bersih sebagai Gaya Hidup Sehari-hari”.

Program ini dilaksanakan di balai desa pada hari Sabtu, 13 Juli 2024 yang mana bersamaan dengan dilaksanakannya posyandu remaja di Desa Karangjati. Sasaran dari program ini ialah anak usia remaja. Program ini diikuti sekitar 25 remaja, 5 kader kesehatan remaja, 1 bidan desa, dan 1 staff puskesmas yang bertugas.

Program ini berisi pemaparan materi yang meliputi 10 komponen PKHS (Pendidikan Keterampilan Hidup Sehat) beserta contohnya dan 6 langkah cuci tangan. Selain itu, dilakukan pembagian leaflet berisi materi tersebut dengan harapan agar para peserta lebih mengingat materi yang disampaikan dan dapat mengimplementasikannya di kehidupan sehari-hari mereka.

Dengan adanya program ini diharapkan kesadaran remaja akan meningkat mengenai pentingnya pola hidup sehat dan bersih, mengajarkan praktik dan contoh nyata tentang topik terkait, dan mendorong remaja untuk menerapkan pola hidup sehat dan bersih dalam kehidupan sehari hari.

 

Penulis: Torika Intan Pratiwi

Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. Seno Darmanto, ST. MT.