Sejarah Desa

image

Asal usul mengupas tentang asal nama Desa Karangjati di Kecamatan Kalijambe, Sragen.

SRAGEN-  Pengrajin mebel merupakan mata pencaharian utama sebagian besar warga Desa Karangjati, Kecamatan Kalijambe,Sragen. Berdasarkan data administrasi Desa Karangjati, jumlah penduduk untuk saat ini sebanyak 4.924. jumlah tersebut meliputi 2.556 penduduk laki-laki dan 2.368 warga perempuan dan untuk jumlah kepala keluarga sebanyak 3.076.

Mantan Kepala Desa, Gimin Mukhtar yang sudah menjabat 8 tahun mengungkapkan sekitar 80% penduduk Desa Karangjati bekerja sebagai pengrajin mebel dan petani sebagai kerja sampingan penduduk Desa Karangjati. Sisanya ada yang bekerja sebagai pegawai negeri sipil (PNS), wiraswasta dan lainnya.

Terkait sejarah nama Desa Karangjati, Gimin mengungkapkan bahwasanya desa ini dulunya ditanami serat batu karang dan jati oleh bangsa belanda. Maka daripada itu desa ini di beri nama Karangjati.

Seperti halnya dengan Desa lainnya, desa karangajti masih kuat mempertahankan beberapa  tradisi. Sampai sekarang, tradisi membersihkan sendang dan kenduri masih dilakukan secara rutin.

Desa yang memiliki luas 251,7700 hektare meliputi delapan dukuh Yaitu Dukuh Bulak, Jatisari, Karangjati, Karangrejo, Punden, Rejosari, Tegalsari, Sidorjo.

Meski lingkupnya desa, Desa Karangjati kini memiliki fasilitas umum yang cukup lengkap. Yakni adanya lembaga pendidikan formal mulai jenjang pendidikan anak usia dini (PAUD), TK, SD. Ada juga lembaga informal yaitu Madrasah Ibtidaiyah, Bidan desa.

Peta LokasiKelurahan Karangjati

Berikut adalah peta lokasi Kelurahan Karangjati, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Lihat di Google Maps